H -1 Tour de Panderman Piala Kapolda Jatim 2024 Polres Pasuruan Pastikan Kesiapan Lokasi Pit Stop - Media Pasuruan

H -1 Tour de Panderman Piala Kapolda Jatim 2024 Polres Pasuruan Pastikan Kesiapan Lokasi Pit Stop

- Redaksi

Jumat, 7 Juni 2024 - 17:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PASURUAN, Mediapasuruan.com – Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78, Polda Jawa Timur menggelar Event Olahraga Sepeda “Tour de Panderman”.

Ajang balap sepeda yang diikuti oleh lebih kurang 1.800 peserta dari berbagai daerah ini menempuh jarak 113 Km dengan melintasi Kota Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan, Malang dan berkahir di Kota Batu di Jawa Timur.

Peserta Tour de Panderman akan diberangkatkan dari Mapolda Jatim Jalan Ahmad Yani 116 Surabaya pada pukul 05.30 WIB menuju ke pit stop 1 di Bangil,Kabupaten Pasuruan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K. melalui Kasihumas Polres Pasuruan,Iptu Bambang mengatakan, Polres Pasuruan telah menyiapkan pengamanan baik jalur maupun Lokasi Pit Stop.

“Kebetulan wilayah kita selain dilintasi peserta Tour de Panderman juga ada dua titik yang nanti digunakan sebagai Pit Stop,”kata Iptu Bambang di sela mempersiapkan Pit stop 1 di Bangil Pasuruan, Jumat (7/6).

Iptu Bambang mengatakan pada pukul 07.25 Wib peserta akan melanjutkan untuk menuju ke pit stop 2 Kebun Raya Purwodadi,Kabupaten Pasuruan.

“Di Kebun Raya ini semua peserta juga akan diistirahatkan sejenak, dan diberangkatkan lagi pada pukul 09.00 WIB menuju Pit Stop 3 di Kota Malang,”ujar Iptu Bambang.

Oleh karena itu lanjut Iptu Bambang pada H – 1 pelaksanaan Tour de Panderman, Polres Pasuruan yang diback up Polres Pasuruan Kota telah mempersiapkan baik Lokasi Pit Stop maupun jalur yang akan dilintasi para pesepeda.

“Saat ini kami melaksanakan Korve di halaman Bang Kodir Kecamatan Bangil yang dijadikan Pit Stop Pertama dan juga di Kebun Raya Purwodadi,”ujar Iptu Bambang.

Iptu Bambang juga menyampaikan permohonan maaf kepada warga Masyarakat bila pada Sabtu, 8 Juni 2024 pagi sedikit mengganggu kenyamanan rencana akhir pekan.

“Kami juga mohon maaf kepda masyarakat pengguna jalan apabila nantinya perjalanan sedikit terganggu terutama pada rute yang akan dilewati peserta Tour de Panderman 2024,” ungkapnya.

Namun demikian Polres Pasuruan telah menempatkan petugas untuk memberikan jaminan keamanan bagi Masyarakat dan peserta Tour de Panderman saat melintas.

“Ini tidak sampai sehari atau berjam – jam, jadi jikalau pun ada pengalihan hanya menjelang peserta melintas hingga pada saat melintas, jadi hanya beberapa menit saja,”jelas Iptu Bambang.

Kasihumas Polres Pasuruan juga mengajak masyarakat dipersilahkan menonton di pinggir jalan untuk menyemarakan melintasnya rombongan peserta sepeda Tour de Panderman dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 ini.

“Kami berharap ada supporter untuk para pesepeda dalam Tour de Panderman 2024 yang melintasi wilayah Pasuruan ini,”pungkasnya. (Red)

Berita Terkait

Babinsa Lakukan Pendataan Stunting Secara Door to Door
Satresnarkoba Polres Pasuruan Berhasil Menangkap Tiga Pelaku Pengedar Sabu-Sabu Beserta Barang Buktinya
Turut Berbela Sungkawa Dandim 0819 Pasuruan Takziah ke Ponpes Dalwa
Peduli Balita Sehat, Babinsa dan Petugas Kesehatan berikan Layanan Posyandu
Tingkatkan Iman Dan Taqwa, Polres Pasuruan Gelar Binrohtal Rutin Dan Santunan Anak Yatim
Kapolres Pasuruan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Reguler Dan Pengabdian Personil Polres Pasuruan
Pastikan Tepat Sasaran, Babinsa Desa Tawangrejo Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan
Dandim 0819 Pasuruan Berikan Jam Komandan: Apresiasi Kinerja dan Penekanan Bahaya Judi Online
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 22 September 2024 - 18:38 WIB

Gencarkan Sosialisasi Dana Haji, DPR RI Tegaskan Pengolaan Dana Haji Oleh BPKH Aman

Sabtu, 21 September 2024 - 09:55 WIB

Rapat Pleno KPU Kabupaten Pasuruan Tetapkan Jumlah DPT Pilkada 2024 Sebanyak 1.206.752 Pemilih

Minggu, 1 September 2024 - 19:52 WIB

Panwaslu Kecamatan Beji Menggelar Posko Pelayanan Hak Pilih Di Lokasi Karnaval Desa Kenep

Jumat, 30 Agustus 2024 - 13:12 WIB

Pendaftaran Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024 Resmi Ditutup Pukul 23.59 WIB, Hanya 2 Paslon yang Mendaftar

Kamis, 29 Agustus 2024 - 23:27 WIB

Daftar Pilkada 2024, Pasangan Gus Mujib – Ning Wardah Diantar Ribuan Relawan Dan Simpatisan Ke Kantor KPU Kabupaten Pasuruan

Rabu, 22 Mei 2024 - 11:46 WIB

Kota Sehat Pada Kandangsapi

Selasa, 21 Mei 2024 - 16:40 WIB

Masyarakat Kandangsapi Mengenal Lebih Dekat Dengan PBB 

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:41 WIB

RT/RW dan PSM Se-Kelurahan Kandangsapi Mengikuti Kegiatan FGD Dalam Peningkatan Kapasitas

Berita Terbaru