Danramil 0819/21 Purwosari Hadiri Tradisi Bersih Desa - Media Pasuruan

Danramil 0819/21 Purwosari Hadiri Tradisi Bersih Desa

- Redaksi

Minggu, 2 Juni 2024 - 11:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PASURUAN, Mediapasuruan.com – Sedekah bumi atau biasa disebut bersih desa merupakan tradisi slametan atau upacara adat Jawa yang bertujuan untuk mengungkapkan syukur kepada Allah SWT. Kegiatan bersih desa juga memuat tujuan solidaritas di dalamnya, kearifan budaya lokal masyarakat Jawa tersebut sampai sekarang masih terus dilestarikan dan terpelihara dengan baik.

 

Seperti yang dilakukan masyarakat Desa Pager Kecamatan Purwosari Kabupaten Pasuruan – Jawa Timur, yang mana pada saat ini menggelar kegiatan Manaqib dan dzikrul ghofilin dalam acara sedekah bumi dan selamatan Dusun Pager Wetan di Halaman Masjid Babussalam Dusun Pager Wetan. Kegiatan tersebut dilanjutkan yaitu peresmian gedung kantor Remas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Danramil Kapten Czi Mukrab sebagai pemangku wilayah Teritorial Koramil 0819/21 Purwosari turut hadir dalam kegiatan tersebut. Menjadi pusat perhatian dalam acara dan nampak terlihat jelas ribuan jama’ah memeriahkan kegiatan Manaqib dan dzikrul ghofilin dalam acara sedekah bumi, serta hal tersebut menciptakan suasana religius dan kekhusyukan di antara peserta yang hadir.

 

Kapten Czi Mukrab selaku Danramil 0819/21 Purwosari, saat dikonfirmasi menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif pihak aparatur desa serta warga Desa Pager yang secara aktif mengadakan kegiatan keagamaan. “Semoga acara ini dapat menjadi momen yang mempererat tali silaturahmi antar warga dan memberikan keberkahan bagi kita semua atas semua nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada kita semua,” ujar Kapten Mukrab dengan penuh semangat.

 

Kebersamaan dalam acara keagamaan ini diharapkan dapat menjadi contoh positif bagi wilayah sekitar terutama dalam melestarikan nilai-nilai keagamaan dan tradisi luhur dalam berbudaya serta bergotong-royong, ” pungkas Danramil Kapten Mukrab”.

 

Hadir dalam kegiatan diantaranya KH. M. Sholeh Bahrudin (Pimp. dan Pengasuh PP. Ngalah), Kapten Czi Mukrab (Danramil 0819/21 Purwosari), AKP Sugiyanto, S.H. (Kapolsek Purwosari), Bapak Achmad Budiono, S.Kep. Ns. MM (Sekcam mewakili Camat Purwosari), Bapak Durajak (Kades Pager) dan Seluruh Perangkat Desa Pager serta Seluruh tokoh agama dan tokoh masyarakat se-Kecamatan Purwosari Kabupaten Pasuruan – Jawa Timur. (Pie/Red)

Berita Terkait

Berbagi Berkah Di Bulan Ramadhan, Persit KCK Ranting 13 Rembang Bagikan Takjil Gratis
Dandim 0819 Pasuruan Tinjau Progres Pengeboran Sumur Bor di Desa Lorokan
Cegah DBD di Wilayah Desa Binaan, Babinsa Laksanakan Fogging
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Tiga Pilar Laksanakan Patroli Gabungan
Kasdim Bersama Forkopimda Cek Langsung Harga Sembako
Cegah Demam Berdarah, Babinsa Wonorejo Bersama Warga Gelar Kerja Bhakti
Ciptakan Keakraban dengan Warga, Babinsa Lakukan Komsos
Danramil menghadiri Pelantikan Pengurus Baru Kwartir Ranting Gerakan Pramuka
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 22:49 WIB

PW Ansor Jatim Nyatakan Jawa Timur Darurat Narkoba

Senin, 10 Maret 2025 - 16:18 WIB

Cegah DBD di Wilayah Desa Binaan, Babinsa Laksanakan Fogging

Selasa, 4 Maret 2025 - 20:55 WIB

Dra. Hj. Anisah Syakur, M.Ag Sosialisasikan 4 Pilar Wawasan Kebangsaan Di Probolinggo

Minggu, 2 Maret 2025 - 13:43 WIB

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Tiga Pilar Laksanakan Patroli Gabungan

Selasa, 25 Februari 2025 - 11:30 WIB

Kasdim Bersama Forkopimda Cek Langsung Harga Sembako

Jumat, 21 Februari 2025 - 10:20 WIB

Cegah Demam Berdarah, Babinsa Wonorejo Bersama Warga Gelar Kerja Bhakti

Kamis, 20 Februari 2025 - 13:19 WIB

Ciptakan Keakraban dengan Warga, Babinsa Lakukan Komsos

Rabu, 19 Februari 2025 - 18:48 WIB

Danramil menghadiri Pelantikan Pengurus Baru Kwartir Ranting Gerakan Pramuka

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

PW Ansor Jatim Nyatakan Jawa Timur Darurat Narkoba

Senin, 17 Mar 2025 - 22:49 WIB