Dandim 0819 Bersama Kapolres Pasuruan Laksanakan Anjangsana Pasca Insiden Bagi Bingkisan - Media Pasuruan

Dandim 0819 Bersama Kapolres Pasuruan Laksanakan Anjangsana Pasca Insiden Bagi Bingkisan

- Redaksi

Kamis, 30 Desember 2021 - 16:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pasca terjadinya Insiden penolakan bagi-bagi bingkisan di Desa Wonorejo, Kec. Lumbang, pada Minggu kemarin (26/12) dan sudah damai. Kedua pihak saling memaafkan dan mengikhlaskan. Kerukunan antarumat beragama menjadi hal utama yang harus dijaga.

Dandim 0819/Pasuruan Letkol Inf Nyarman bersama Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz laksanakan anjangsana guna memberikan edukasi kepada warga masyarakat terkait kejadian beberapa hari yang lalu di Balai Desa Wonorejo Kec. Lumbang Kab. Pasuruan. Kamis (30/12/21).

Pada kesempatan tersebut Letkol Inf Nyarman, M.Tr. (Han) selaku Dandim 0819/Pasuruan meminta kepada seluruh warga agar selalu dan lebih waspada akan hadirnya pihak ke tiga yang sengaja memanfaatkan situasi sehingga tercipta situasi yang tidak kondusif. ”Mari kita ciptakan situasi yang kondusif sehingga masyarakat bisa nyaman dalam bekerja dan melakukan aktifitas sehari-hari dan apabila ada hal yang menonjol segera tanggap dan ambil tindakan untuk meredam situasi agar tidak melebar sehingga situasi bisa selalu aman, tidak perlu Kapolres maupun Dandim hadir ke desa cukup lingkup Desa saja,” pinta Dandim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dilokasi yang sama, Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada aparat keamanan serta semua unsur yang aktif dan tanggap dalam pecegahan insiden yang terjadi di wilayahnya, dirinya juga meminta kepada semua lapisan masyarakat apabila mendapati adanya provokator yang bisa mengakibatkan situasi yang tidak kondusif segera laporkan ke Kapolsek maupun aparat setempat. Ujar Kapolres.

Dan permasalahan tersebut sudah diselesaikan secara mediasi oleh Kepala Bakesbangpol Kabupaten Pasuruan Techtona Jati yang berlangsung secara tertutup di kantor Bakesbangpol dengan menghadirkan kedua belah pihak.

Kehadiran dua pucuk pimpinan TNI-Polri yang ada di Kabupaten Pasuruan tepatnya di desa Wonorejo kecamatan Lumbang ini merupakan bentuk kepedulian institusi TNI-Polri terhadap perkembangan dan situasi wilayah khususnya di Pasuruan Raya guna memberikan edukasi kepada warga masyarakat sekaligus memberikan pemahaman agar warga masyarakat yang ada di wilayah hukumnya tidak mudah terprovokasisehingga bisa menimbulkan situasi yang tidak kondusif. (hms/hil)

Berita Terkait

Rapat Pleno KPU Kabupaten Pasuruan Tetapkan Jumlah DPT Pilkada 2024 Sebanyak 1.206.752 Pemilih
Satu Komando Ketua PC GP Ansor Bangil, Kader Ansor Se-Cabang Bangil Datang Ke Konferwil PW Ansor Jatim
Binaan Rutan Bangil, Ragil Akustik Band Pernah Ikut Lomba WBP Got Talent 
Sidang Ke-11, Kuasa Hukum Tergugat Mendatangkan 4 Saksi
KPU Kabupaten Pasuruan Gelar Peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan 2024
M. Luqman Hakim Anggota Yayasan Supporter Pasuruan “Sakera Mania” Maju Caketum PAC GP Ansor Bangil
Warga Nahdiyin Bersatu Deklarasikan Gus Mujib Bupati Pasuruan 2024
Klinik Rutan Bangil Kanwil Kemenkumham Jatim Raih Predikat Paripurna
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 22 September 2024 - 18:38 WIB

Gencarkan Sosialisasi Dana Haji, DPR RI Tegaskan Pengolaan Dana Haji Oleh BPKH Aman

Sabtu, 21 September 2024 - 09:55 WIB

Rapat Pleno KPU Kabupaten Pasuruan Tetapkan Jumlah DPT Pilkada 2024 Sebanyak 1.206.752 Pemilih

Minggu, 1 September 2024 - 19:52 WIB

Panwaslu Kecamatan Beji Menggelar Posko Pelayanan Hak Pilih Di Lokasi Karnaval Desa Kenep

Jumat, 30 Agustus 2024 - 13:12 WIB

Pendaftaran Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024 Resmi Ditutup Pukul 23.59 WIB, Hanya 2 Paslon yang Mendaftar

Kamis, 29 Agustus 2024 - 23:27 WIB

Daftar Pilkada 2024, Pasangan Gus Mujib – Ning Wardah Diantar Ribuan Relawan Dan Simpatisan Ke Kantor KPU Kabupaten Pasuruan

Rabu, 22 Mei 2024 - 11:46 WIB

Kota Sehat Pada Kandangsapi

Selasa, 21 Mei 2024 - 16:40 WIB

Masyarakat Kandangsapi Mengenal Lebih Dekat Dengan PBB 

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:41 WIB

RT/RW dan PSM Se-Kelurahan Kandangsapi Mengikuti Kegiatan FGD Dalam Peningkatan Kapasitas

Berita Terbaru